Jurnal Publikasi STMIK Pontianak

ANALISIS PERSEPSI DAN AFEKSI TERHADAP MINAT BELI ONLINE MELALUI INSTAGRAM


Abstrak:

Persepsi dan afeksi dalam mempengaruhi minat beli konsumen menjadikan pelaku bisnis berlomba dalam memberikan kelayakan layanan yang dapat memanjakan konsumen dalam melakukan transaksi pembelian. Menggunakan media social terutama Instagram menjadi alternative yang dianggap paling jitu dalam mempengaruhi minat beli karena fitur yang dimiliki lebih aktraktif. Penelitian ini dilakukan di kota Pontianak sehingga responden adalah masyarakat sekitar yang setidaknya pernah melakukan transaksi pembelian produk di Instagram minimal satu kali. Data yang diperoleh dari 94 kuesioner yang kembali dilakukan tabulasi menggunakan software SPSS V 23.00 dengan 13 item pertanyaan untuk keseluruahn variabel. Dengan uji regresi linier berganda diperoleh nilai untuk uji secara simultan bahwa ternyata 88.5% benar adanya minat beli konsumen dipengaruhi oleh persepsi dan afeksi. Selebihnya yaitu 11.5% adalah faktir yang tidak diteliti pada penelitian. Sehingga layak bagi setiap pelaku bisnis ketikan akan melakukan uji kelayakan apakah konsep pemasaran dapat diterima dengan baik oleh konsumen maka sikap personality konsumen adalah kunci paling efektif untuk menjadi pertimbangan agar pemasaran produk efektif dan efisien.

Kata Kunci : Persepsi, Afeksi, Minat Beli, Regresi Linier Berganda.


Jurnal Publikasi STMIK Pontianak By Diana Fitriani
DOWNLOAD PDF